Pengusaha Wajib Tahu! Inilah Perbedaan Mass Market Dengan Nich Market

Inilah Perbedaan Mass Market Dengan Nich Market

Apa yang membuat perbedaan mass market dengan nich market? Banyak pebisnis diluaran sana yang belum mengetahui kalau kedua istilah ini sangat berbeda. Meskipun tujuan dalam kedua istilah ini untuk memperbaiki setiap hal buruk yang dihadapi perusahaan, tetap saja kedua-duanya memiliki perbedaan yang mencolok dan harus diketahui oleh para pelaku usaha.Pasar massa biasanya dianggap untuk sasaran dalam memberikan peluang yang baik untuk pelaku usaha, apalagi mereka yang mempunyai perusahaan dengan tujuan untuk memperluaskan pangsa pasarnya serta meningkatkan penjualan produk atau barang yang ada. Walaupun konsep pasar massa akan memberikan target pelanggan dengan cara yang luas, tapi hal tersebut bukan berarti suatu perusahaan dapat menghadapi persaingan dengan sembarangan.Perusahaan harus mencari tahu tentang produk yang akan ditawarkan mereka, apakah tingkat kualitas dari produknya sangat baik dengan harganya yang sesuai dan terjangkau atau tidak? Hal ini sangat penting untuk diketahui oleh para pelaku usaha sehingga bisa menjaminkan keberhasilan dari bisnis yang sedang dijalankan tersebut.Tak sampai disitu saja, sebuah perusahaan juga harus memastikan tentang elemen pemasaran yang berupa iklan, branding hingga promosi dalam menarik perhatian pelanggan dan dapat membedakan produknya dengan kompetitor. Dengan cara yang seperti ini, maka perusahaan bisa membangun tingkat kepercayaan dengan setia dari pelanggan. Alhasil penjualan lebih meningkat hingga pangsa pasarnya akan menjadi lebih besar.

Apa sih Perbedaan Mass Market dengan Nich Market?

Apa sih perbedaan mass market dengan nich market? Pada umumnya, mass market termasuk dalam konsep perusahaan yang lebih berfokus pada strategi penjualan atau pemasaran yang menargetkan pelanggan dengan cara luas tanpa harus mempertimbangkan beberapa faktor, misalnya jenis kelamin, usia maupun segi sosial pelanggan.Konsep tersebut biasanya akan mengacu pada jasa atau produk yang dapat dipromosikan pada banyak orang hingga diterima pada segmen pasar secara luas. Menariknya, mass market ini adalah istilah yang biasanya akan dikaitkan dengan nich market atau seringkali disebut dengan pasar yang telah tersegmentasi. Tapi, yang menjadi pertanyaannya adalah apakah kedua istilah ini memiliki arti yang sama atau memiliki hubungan yang berkesinambungan?Dalam pembahasan ini, anda akan melihat tentang beberapa hal yang membuat perbedaan mass market dengan nich market. Bahkan anda juga akan melihat sistem marketing mass market dengan nich market yang mempunyai kelebihan dan kekurangan yang harus diperhatikan. Yuk cari tahu perbedaan mass market dengan nich market melalui uraian dibawah ini.

1. Dari segi Definisinya

Untuk mengetahui perbedaan mass market dengan nich market, anda bisa melihat dari segi definisi atau pengertian dari kedua istilah ini. Mass market adalah istilah bisnis yang mengacu dalam penjualan dan pemasaran produk maupun jasa yang akan ditujukan pada konsumen yang luas. Tujuannya untuk menjangkau banyaknya konsumen hingga bisa meningkatkan penjualan produk atau barang yang dimilikinya.Konsepnya mempunyai daya tarik tersendiri untuk perusahaan karena bisa memungkinkan menerima pangsa pasar yang luas hingga peningkatan terhadap penjualannya akan ikut meningkat. Tapi, dalam pencapaian tujuannya, perusahaan harus mengetahui strategi mass marketing tahun 2023 sehingga bisa menarik perhatian pelanggan, dapat membangun brand yang kuat hingga bisa membedakan produknya dengan kompetitor.Namun, apa itu nich market? Menurut The Balance SMB, istilah ini adalah bagian industri dengan target pasarnya yang lebih spesifik terhadap pelanggan atau konsumen. Dengan adanya target pasar yang ada, pelaku usaha ataupun marketer akan melakukan penjualan layanan atau produk yang ditawarkannya. Yang mana cara seperti ini penting dilakukan dan harus dipertimbangkan sehingga brand suatu perusahaan bisa bersaing dengan brand kompetitor miliknya. Tetapi, pastikan untuk mempelajari tentang sistem nich market berbasis online atau software nich market. Karena dengan mempelajari aplikasi untuk nich market, maka anda dapat menyusun strategi dengan baik dalam penjualan produk.

2. Dilihat dari Strategi Penerapannya

Nah untuk mencari perbedaan mass market dengan nich market, anda juga bisa lihat dari penerapan strategi masing-masingnya. Untuk mass market sendiri memiliki dua jenis strategi penerapannya, berikut detailnya.

  • Shotgun approach - Strategi yang seperti ini bertujuan untuk meraih banyaknya pelanggan dengan harapan sebagian besar dari mereka bisa tertarik dengan penawaran produk dan jasa yang dimilikinya.
  • Guerilla marketing - Strategi yang seperti ini memiliki tujuan agar bisa menciptakan suasana yang mengesankan pada konsumen tanpa membutuhkan anggaran iklan besar. Guerilla marketing adalah strategi yang akan memanfaatkan konten viral dan ataupun stunts sehingga bisa menarik perhatian konsumen.

Sementara untuk nich market sendiri memiliki kurang lebih 3 strategi dalam penerapannya. Sebagai ketiga strategi nich market, anda dapat lihat uraian dibawah ini.

  • Riset kompetitor - Strategi yang seperti ini akan membantu pelaku usaha dalam menganalisa sistem penjualan kompetitor. Yang mana pelaku usaha dapat memanfaatkan google trend atau google keyword planner dalam melakukan riset kompetitor yang potensial.
  • Identifikasi konsumen - Untuk strategi berikutnya, seorang pebisnis harus mencari tahu tentang apa yang disukai oleh konsumen. Kenapa? Jika anda sendiri tak menyukai dengan bisnis yang ada, mungkin anda dapat berhenti. Tentunya berbeda dengan anda menyukai dunia bisnis yang sedang dijalani oleh anda.
  • Berikan penawaran - Biasanya konsumen lebih menyukai dengan penawaran yang menarik dari produk atau jasa yang sedang ditawarkan oleh pelaku usaha. Tekniknya, dimana seorang pelaku usaha harus memberikan penawaran produk atau layanan yang sedang dicari-cari oleh konsumen untuk kebutuhan hidupnya yang mungkin belum terpenuhi.

3. Contoh Mass Market dan Nich Market

Hal yang memberikan perbedaan mass market dengan nich market adalah contoh-contoh yang dimilikinya. Keduanya memiliki contoh yang berkemungkinan besar dapat membuat anda menjadi lebih mudah dalam mengetahui perbedaan yang detail antara mass market dan nich market ini.Nah untuk anda yang ingin mencari tahu lebih tentang contoh mass market, silahkan simak saja pembahasan berikut.

  • Televisi - Tv ini adalah suatu mass market yang digunakan oleh para pebisnis dalam memasarkan layanan atau produk yang dimilikinya.
  • Baliho - Seringkali kebanyakan pebisnis akan memanfaatkan baliho untuk dijadikan sebagai sarana mass market. Hal ini dapat dimanfaatkan karena bisa menarik perhatian dari berbagai macam pelanggan yang berbeda ketika melewati dan melihat baliho tersebut.
  • Media cetak - Media cetak adalah sebuah media yang bisa menjangkau banyaknya konsumen, mengingat media dapat mengirimkan majalah maupun surat kabar pada setiap orang yang ada. Alhasil sebuah perusahaan bisa mendapatkan penetrasi pasar yang besar dengan membeli periklanan cetak yang menarik perhatian dari banyaknya pembaca.

Berbeda dengan mass market, dimana nich market memiliki contoh yang berkaitan dengan pasar tertentu. Coba perhatikan pembahasan dibawah ini.

  • Penggemar apple - Pasar yang seperti ini akan terdiri dari berbagai macam orang yang mempunyai minat khusus pada beberapa produk seperti MacBook, iPad, iPhone dan produk lain sebagainya.
  • Penggemar game PC - Pasar ini akan terdiri dari banyaknya orang yang mempunyai minat dalam bermain game di PC atau mungkin mereka yang sedang mencari perangkat lunak maupun perangkat keras dengan tujuan untuk bermain game.
  • Penggemar fotografi - Melalui pasar ini, setiap orang atau kebanyakan calon konsumen akan berkeinginan tinggi dalam mencari perangkat lunak atau perangkat keras untuk kebutuhan hobi fotografi calon konsumen.
  • Penggemar cryptocurrency - Pasar yang seperti ini akan terdiri dari beberapa orang dengan minat khusus dalam cryptocurrency maupun mencari perangkat lunak maupun keras yang dapat dimanfaatkan dalam transaksi maupun menyimpan hingga mengelola cryptocurrency, misalnya aplikasi trading, wallet hardware dan lain sebagainya.

Kelebihan dan Kekurangan Mass Market dengan Nich Market

Selain ketiga perbedaan mass market dengan nich market, anda juga bisa mengetahui perbedaannya dari kelebihan dan kekurangan masing-masing istilah tersebut. Melalui pembahasan ini, berkemungkinan besar anda akan mengetahui tentang apa yang menjadi perbedaan antar mass market dengan nich market.

Mass Market

Mass market mempunyai kelebihan dan kekurangan yang harus dipertimbangkan oleh anda. Tapi, jika anda ingin menutupi setiap kekurangannya yang ada sehingga tidak terjadi, mungkin anda dapat mempelajari tentang sistem mass market berbasis online. Untuk lebih detailnya bisa lihat uraian berikut.Kelebihannya:

  • Ukuran pasarnya yang besar.
  • Perusahaan bisa mendapatkan manfaat yang berupa efisiensi biaya dari skala ekonomi yang meningkat, entah itu dari promosi, produksi maupun fungsi usaha lainnya.
  • Pelanggan bisa mendapatkan harga terjangkau dalam memuaskan setiap kebutuhannya.
  • Pendapatannya lebih besar akibat penjualannya yang meningkat.
  • Hambatan masuknya mungkin tinggi, apalagi dari investasi beberapa mesin mahal dalam memproduksi massal hingga mencapai skala finansial atau ekonomi.

Kekurangannya:

  • Margin keuntungannya per unit lebih rendah akibat harga murah.
  • Variasi produknya juga menurun karena adanya produk yang relatif seragam dan terstandarisasi.
  • Perusahaan mengalami kesulitan dalam bertahan di pasarnya akibat ekonomi yang terbatas.
  • Rivalitas tinggi akibat banyaknya perusahaan yang hadir dalam pasar sehingga seringkali mereka adalah brand terkenal atau perusahaan besar.
  • Potensi perang harganya juga tinggi akibat produknya yang seragam dan loyalitas rendah serta harganya menjadi dasar dalam persaingan.

Nich Market

Bagaimana dengan kelebihan dan kekurangan nich market? Jika anda sudah mengetahui kelebihan dan kekurangan aplikasi untuk nich market, maka selanjutnya anda dapat mencari tahu tentang keuntungan dan kerugian dari nich market sehingga akan mudah juga bagi anda dalam mencari perbedaan dari kedua istilah tersebut.Kelebihannya:

  • ROI tinggi.
  • Hubungan bersama konsumen menjadi lebih ideal.
  • Visibilitas akan menjadi lebih meningkat dan konsumen akan tetap setia.
  • Kompetisi rendah dengan referensi lainnya serta lebih sedikit untuk sumber daya.

Kekurangannya:

  • Peluang dalam pertumbuhan makin terbatas.
  • Tidak ada konsekuensi atau jaminan sama sekali.
  • Tidak ada kompetitor, yang mana bisnis anda tidak akan mendapatkan peningkatan dan hanya tetap disitu-situ saja.

Manfaatkan Software Mass Marketing buat Kebutuhan Bisnis Anda!

Dari pembahasan diatas, bisa kita simpulkan bahwa perbedaan mass market dengan nich market kelihatan berbeda sekali. Apalagi pada bagian kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Terlihat jelas jika ingin melakukan pemasaran terhadap bisnisnya yang lebih baik, maka pastikan anda harus mengatasi kekurangan mass market terlebih dahulu.Dalam hal ini, anda dapat memanfaatkan software atau aplikasi mass marketing. Dan sebuah perusahaan bisa memanfaatkan teknologi tersebut dengan sistem ERP untuk mass market, salah satunya adalah Ukirama ERP mass market. Sistem ERP Ukirama ini menjadi salah satu platform bisnis yang akan mengintegrasikan tiap fiturnya dalam membantu perusahaan untuk mengelola operasional secara efisien.Dengan adanya sistem ERP Ukirama , maka perusahaan akan menjadi lebih optimal dalam menyusun strategi pemasaran dengan efektif. Karena software tersebut mempunyai fitur data atau analisis yang paling akurat dalam mencari tahu tentang perilaku konsumen. Berkemungkinan besar kalau perusahaan dapat mempromosikan jasa atau produknya dengan online hingga bisa menjangkau pelanggan secara luas.


You Might Also Like